Anti Bosan! Inilah 5 Game Seru Simulasi Berkebun di Android
Bermain game menjadi salah satu hiburan yang banyak dilakukan oleh berbagai kalangan. Salah satu game seru yang bisa Anda mainkan pada waktu senggang adalah game simulasi berkebun. Ada banyak sekali game berkebun seru yang bisa dimainkan di ponsel android Anda.
Game simulasi berkebun adalah game dimana Anda akan simulasi menjadi seorang petani. Di game ini Anda perlu melakukan beberapa misi untuk mengolah lahan perkebunan. Beberapa game dilengkapi dengan grafis yang memanjakan mata dan mekanisme yang mudah dipahami.
Rekomendasi Game Seru Berkebun di Ponsel Android
Berikut beberapa rekomendasi game berkebun seru yang bisa Anda coba mainkan:
1. Family Farm Adventure
Pertama, ada Family Farm Adventure yaitu game berkebun yang dilengkapi dengan cerita dan petualangan seru. Pada game ini, Anda akan mengeksplor perkebunan dan peternakan di pulau tropis misterius. Untuk bisa melengkapi elemen perkebunan, Anda harus menyelesaikan berbagai misi.
Sama seperti dengan game berkebun pada umumnya, Anda akan menanam beternak, dan memanen. Namun di game ini Anda bisa mengunjungi pulau lain dan membuat lahan pertanian baru di sana.
Game yang dirilis pada tahun 2021 ini memiliki rating 4,6/5 di playstore dan sangat seru untuk dicoba.
2. Happy Ranch
Jika Anda menyukai game berkebun dengan karakter hewan yang lucu dan grafis yang estetik, maka Anda bisa coba Happy Ranch. Selain membuat dan mengoperasikan lahan pertanian, game ini juga menawarkan permainan beternak hewan lucu dan memasak yang seru.
Ada banyak sekali tema dekorasi lahan pertanian lucu dan estetik yang bisa Anda pilih pada game ini. Dijamin Anda tidak akan bosan memainkan game happy ranch ini. Game yang dikembangkan oleh NHGames ini memiliki rating 4,8/5 di playstore.
3. Township
Berikutya adalah Twonship yaitu game simulasi berkebun dan strategi kasual yang dikembangkan oleh Playrix. Game seru ini menawarkan pengalaman menanam dan memanen lahan pertanian yang menyenangkan.
Selain untuk mengembangkan lahan pertanian, hasil panen pertanian Anda juga bisa digunakan untuk membangun dan mengembangkan kota di sini. Game yang sudah diunduh sebanyak 100 juta kali ini memiliki rating 4,8/5 di playstore.
4. Harvest Town
Bagi Anda yang mencari game seru tema berkebun dengan gameplay lengkap, maka Anda bisa coba unduh Harvest Town. Tidak hanya berkebun dan bertani, di game ini Anda juga bisa berpetualang, berkuda, berlayar, berdagang, dan membangun rumah impian.
Belum lagi, terdapat 4 pergantian musim dari musim dingin, semi, panas, dan gugur. Game indie yang juga menggunakan elemen RPG ini sudah diunduh 5 juta kali dan memiliki rating 4,7/5 di playstore.
5. Spring Valley
Terakhir ada Spring Valley yaitu game bekerbun dan petualangan seru dengan setting di lembah cantik. Di game ini Anda bisa membangun pertanian sesuai keinginan, merawat hewan, dan menjelajahi lembah. Karakter di game ini juga akan bertambah seiring bertambahnya level Anda.
Tidak hanya menanam dan memanen, Anda juga akan memecahkan teka-teki misteri yang menantang di game ini. Dengan grafis yang memukau dan gameplay realistis, akan membuat Anda ketagihan dengan permainan ini.
Game yang dikembangkan oleh Playkot LTD ini memiliki rating 4,6/5 di playstore.
Itulah beberapa rekomendasi game seru dengan tema berkebun yang bisa Anda mainkan. Selain menghibur, game ini juga bisa mengasah kreativitas, kemampuan manajemen waktu, dan strategi Anda.